APLIKASI PENJADWALAN PERAWAT RS PORSEA MENGGUNAKAN ALGORITMA GENETIKA
Abstrak
Penjadwalan perawat merupakan hal yang penting yang harus dimiliki Rumah Sakit. Pada saat ini proses penjadwalan di Rumah Sakit Porsea masih menggunakan cara manual. Tentu hal ini memiliki kekurangan yaitu tentang shift kerja perawat yang tidak sesuai. Untuk itu, diperlukan proses penjadwalan yang baik. Algoritma genetika ini merupakan salah satu metode yang dapat membantu proses penjadwalan perawat. Algoritma genetika melakukan proses optimasi untuk mencari hasil yang terbaik dengan perkawinan silang (CrossOver) yang didasari secara acak. Penerapan algoritma genetika dalam penjadwalan perawat ini dengan pengkodean shift kerja, hari, minggu, bulan, jumlah perawat, ketidaksediaan. Hasil yang diperoleh dari algoritma genetika ini merupakan jadwal perawat di Rumah Sakit Umum Porsea. Dengan algoritma genetika ini, maka proses penjadwalan perawat pada Rumah Sakit Umum Porsea dapat dilakukan dengan baikUnduhan
Diterbitkan
2020-01-25
Terbitan
Bagian
Artikel
Lisensi
Penulis yang menerbitkan jurnal ini menyetujui persyaratan berikut:
- Penulis memiliki hak cipta dan memberikan hak untuk publikasi pertama jurnal dengan karya yang secara simultan dilisensikan di bawah Creative Commons Attribution License yang memungkinkan orang lain untuk berbagi karya dengan pengakuan kepengarangan karya dan publikasi awal dalam jurnal ini.
- Penulis dapat membuat perjanjian kontrak tambahan yang terpisah untuk distribusi non-eksklusif versi jurnal yang diterbitkan dari karya tersebut (misalnya, mempostingnya ke repositori institusional atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan pengakuan atas publikasi awalnya di jurnal ini.
- Penulis diizinkan dan didorong untuk memposting karya mereka secara online (misalnya, dalam repositori institusional atau di situs web mereka) sebelum dan selama proses pengajuan, karena dapat menyebabkan pertukaran yang produktif, serta kutipan yang lebih awal dan lebih besar dari karya yang diterbitkan (Lihat Pengaruh Akses Terbuka).